Tokoh Masyarakat Serta Pemuda Desa Gebang Datangi Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat
Bangkalan,Metroposnews.com - Beberapa tokoh masyarakat serta pemuda Desa gebang Mulai Angkat bicara dan mendatangi kantor dinas pemberdayaan masyarakat dan Desa kabupaten Bangkalan terkait dengan pemilihan ketua BPD yang tidak transparan, Rabu (19/05/2021).
Beberapa warga yang mendatangi kantor dinas pemberdayaan masyarakat dan Desa ialah
-H.Amir
-Rosyid
-Hasbi
-Sukarilawan
-marnawi
-Abden sakuro
Para tokoh masyarakat serta pemuda desa Gebang Sangat kecewa dengan sikap kepala desa serta perangkat Desa Yang Tidak terbuka terhadap warga dan selalu membuat warga bingung terkait Penunjukan Ketua BPD yang tidak melalui proses pemilihan.
Bahkan para pemuda desa Gebang juga menyurati kepala Dinas pemberdayaan masyarakat dan Desa (PMD), Ketua DPRD kabupaten Bangkalan, Dinas Kominfo serta camat Bangkalan Terkait dengan pemilihan BPD Yang Tidak terbuka terhadap warga.
Masyarakat desa Gebang menginginkan di adakan pemilihan ulang terkait Ketua BPD Agar masyarakat tau siapa yang jadi ketua BPD dan anggotanya.
Sebab selama ini di Desa Gebang, masyarakat tidak tau siapa yang menjadi ketua BPD-nya Bahkan ada yang mengatakan ketua BPD Desa gebang merupakan BPD tidak dipilih secara demokrasi bahkan sesepuh desa dan tokoh pemuda gebang tidak tau siapa ketua dan anggotanya, itu terbukti dari tanda tangan sesepuh desa setiap dusun yang dilampirkan dalam surat ajuannnya.
Pemuda desa Gebeng juga memperhatikan terkait Anggaran Dana Desa yang dikeluarkan oleh kepala desa Gebang tidak transparansi.
"Kami terus melakukan berbagai upaya supaya Dinas terkait memberikan pemilihan ulang terkait dengan pemilihan ketua BPD yang selama ini tidak tranparansi," kata sukarilawan dan Rosid selaku pemuda desa Gebeng, saat dikonfirmasi oleh wartawan di rumah makan Long Lanjeng, kamis (20/05/2021)
Harapan masyarakat desa Gebang, Dengan menyurati ketua DPRD kabupaten Bangkalan, Dinas Kominfo serta camat Bangkalan dan Dinas Arsib Bangkalan, Agar Pemilihan ulang ketua BPD Desa Gebang bisa terwujud dan melibatkan tokoh masyarakat sesepuh desa dan tokoh pemuda desa gebang sendiri. (tommy)
Komentar
Posting Komentar